Internet

Link Download PUBG Lite dan Rekomendasi PC

Usai diuji di Thailand, PUBG Lite dapat di-download gamer Indonesia mulai hari ini, Rabu (13/2/2019). Meski begitu, untuk dapat memainkan game yang tak membutuhkan spesifikasi PC tinggi ini, pengguna tetap harus menunggu besok, Kamis (14), saat resmi dirilis.

Kabar tersebut dikonfirmasi melalui akun Facebook resmi PUBG Lite, sekaligus mengumumkan bahwa PUBG Corporation menggandeng Garena sebagai penyedia akses server.

Disebutkan pula, bagi pemain yang menggunakan ID dan mengunduh melalui clientGarena juga dapat secara langsung login menggunakan akun mereka.

Sementara bagi pemain yang telah membuat ID di situs PUBG Lite, juga dapat men-download melalui laman lite.pugb.com sekaligus login memakai akun tersebut.

Sebagai informasi, pada 14 Februari 2019 merupakan tahap open beta test, yang kemungkinan pemain akan menjumpai bug lantaran belum versi final.

Terkait spesifikasi minimum dan rekomendasi perangkat (PC), berikut ini informasi selengkapnya seperti dilansir dari laman PUBG Lite.

Spesifikasi Minimum PC

  • OS: Windows 7, 8, 10 (64bit)
  • CPU: Core i3 2,4GHz
  • RAM: 4GB
  • GPU: Intel HD Graphics 4000
  • HDD: 4GB

Rekomendasi Spesifikasi PC

  • OS: Windows 7, 8, 10 (64bit)
  • CPU: Core i5 2,8GHz
  • RAM: 8GB
  • GPU: NVIDIA Geforce GTX 660 atau AMD Radeon HD 7870
  • HDD: 4GB

Adapun PUBG Lite merupakan versi “ringan” dari game battle royale populer ini yang didesain untuk perangkat (PC) dengan spesifikasi rendah.

Game ini juga maksimal mampu menampung 100 pemain, yang sebelumnya telah diuji di Thailand pada 24 Januari 2019.

Rencananya, tepat di Hari Valentine, PUBG Lite bakal memasuki tahap open beta testserentak di empat negara, yakni Indonesia, Filipina, Malaysia, dan Singapura.

Untuk download PUBG Lite, dapat dilakukan di laman ini. Sebelumnya, pastikan telah mendaftar di laman berikut.

dinarabdi

Seorang mahasiswa yang ingin mencoba suatu hal baru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *